Pagi-pagi Pelanggan PDAM Tirta Bhagasasi 'Ngeluh', Kenapa?
BEKASI - Senin pagi sejumlah kiriman instastory dari warganet masuk ke pesan Instagram Bekasi 24 Jam. Mereka mengeluhkan distribusi air PDAM Tirtabhagasasi belum mengalir sejak kemarin, Minggu (14/3/21).
Warga mengaku kesulitan mendapatkan air bersih. Terlebih pada pagi hari air bersih diperlukan untuk aktivitas seperti mandi dan mencuci.
Belakangan, melalui instagram resminya, @tirtabhagasasi mengumumkan adanya pemeliharaan elektrikal dan mengakibatkan mati listrik di instalasi pengolahan air (IPA) cabang Bekasi Kota, Poncol, Bekasi Timur, Minggu (14/3/21). Hal itu berdampak terhadap distribusi air ke sejumlah wilayah.
"Bekasi Kota, KCP Setia Mekar, dan sebagian wilayah Rawa Tembaga (Galaxy, Pekayon dan Cikunir), bahwa sementara waktu distribusi air terganggu, bahkan berhenti," tulis dalam story @tirtabhagasasi .
PDAM Tirtabhagasasi menyiapkan nomor pengaduan yakni, 021-89327101 (call center) dan 0811-1169-085 (whatsapp). (RED-BKS24JAM)
Baca Juga
- Viral Kisah Seorang Balita di Muaragembong Bekasi Suka Makan Kertas
- Dalam Semalam, 4 Warga di Perumahan Bekasi Ini Kehilangan Motor, Bikin Cemas
- Warga Alamanda Kemalingan Motor, Pelaku Mengikat Baju di Pintu, Viral
- 7 Ojol Ditabrak Mobil Saat Lagi Menunggu Order di Pinggir Jalan Harapan Indah
- Viral, Lagi Mengendarai Motor, Ibu dan Anak Dibegal di Setu Bekasi, Ini yang Terjadi