Pj Wali Kota Bekasi Nilai Kinerja Anak Buahnya Belum Optimal

Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad

Pj Wali Kota Bekasi Nilai Kinerja Anak Buahnya Belum Optimal, simak selengkapnya…

Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad menyebut, untuk ada beberapa catatan kinerja pejabat Pemkot Bekasi yang dinilai belum masif secara bekerja dan akan segera dilakukan proses evaluasi.

Bacaan Lainnya
Scroll to continue reading
Scroll to continue reading

Pj Wali Kota Bekasi nilai kinerja anak buahnya belum maksimal selama dua bulan dipimpinnya. Dirinya memimpin Kota Bekasi sejak tanggal 21 September 2023 lalu.

“Melihat bagaimana sinergi kinerja selama saya dua bulan ini, tentu menjadi perhatian evaluasi atas kinerja yang dilakukan,” ucap dia di Gedung Plaza Pemkot Bekasi, Selasa (21/11/2023).

Ia menyatakan, secara tugas pokok, apabila pejabatnya dapat bertugas dengan cukup. Maka, pihaknya tidak akan mempermasalahkan hal tersebut, akan tetapi apabila ada kinerja pegawai yang dinilai kurang baik secara fungsi, sudah sepatutnya dirinya melakukan tahap evaluasi.

“Sepanjang pejabatnya bisa bertugas dengan baik, memahami tugas pokok dan fungsi. Nah itu yang menjadi bagaimana kita memberikan apresiasi, tetapi bagi yang kurang di dalam menunaikan kinerja sebagaimana sudah diamanatkan, sebagaimana komitmen. Tentu ini akan menjadi tahapan evaluasi, apakah memang kurang pendidikan, pelatihan atau apa ini akan kita evaluasi secara menyeluruh,” sambungnya.

Bahkan, ketika Gani Muhamad ditanyakan lebih jauh oleh awak media. Apakah dari kurang masif kinerja pegawai, akan ada rencana mutasi ataupun rotasi jabatan? Gani engga berbicara lebih jauh.

Baca Juga :   Selama Masa Darurat Corona, Polisi Berikan Dispensasi Bagi Warga Bekasi Ingin Perpanjangan SIM

“Nanti kita lihat saja, kita sambil berjalan. Saya belum bisa berbicara lebih jauh,” katanya.

Namun demikian, hal senada juga disampaikan oleh Sekertaris Daerah Kota Bekasi yakni Junaedi. Dimana, ia turut menyatakan bahwa ada beberapa kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dinilai kurang begitu masif dalam menjalankan tugas pokoknya.

“Saya rasa ada beberapa mungkin. Makanya saya ingatkan terus disiplin, jangan sampai nanti penghujung akhir tahun banyak hal yang baru dikoreksi, kita harus ingatkan dari sekarang,” akunya secara terpisah.

Selain itu, adapun beberapa program stimulus yang akan pihaknya lakukan. Junaedi berujar akan mengingatkan kepada para aparatur agar bekerja kembali secara optimal.

“Ya harus kita ingatkan, supaya dia (beberapa OPD) harus apa? Harus maksimal capaian yang nantinya harus dicapai secara pengarahan,” pungkasnya.

 

 

Mochtar Mohamad

Pos terkait